SIGI,- Kepolisian Sektor Kulawi gotong royong bersama warga melakukan pembersihan material timbunan longsor dan pohon tumbang di beberapa titik yang menghalangi akses jalan menuju Kecamatan Lindu, Sigi, Ahad (9/3/2025).
“Setelah menerima informasi tersebut, kami langsung mengerahkan personel ke lokasi untuk membantu melakukan pembersihan. Kami juga berkoordinasi dengan Dinas PUTR Sigi untuk dapat mengerahkan eskavator,”ungkap Kapolsek Kulawi Iptu Robika.
Iptu Robika, menjelaskan satu unit eskavator tiba di lokasi dan langsung melakukan pembersihan material longsor bersama personel Polsek Kulawi dan warga setempat. Sementara sebagian personil melakukan pengaturan lalulintas.
Sampai saat ini proses pembersihan material longsor dan pohon tumbang masih sementara berlangsung. Akibat kejadian tersebut, akses jalan akses jalan dan jaringan listrik PLN terputus sementara waktu.
“Kami mengimbau kepada masyarakat yang akan melintas jalan dari dan atau menuju Lindu ataupun yang dari atau menuju ke Kulawi agar lebih berhati-hati mengingat saat ini sedang memasuki musim penghujan,” imbau Kapolsek.***