JAKARTA,- Mohamad Rizal Intjenae dan Samuel Yansen Pongi secara resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sigi oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, di Istana Negara, Kamis (20/2/2025) pagi.
Pelantikan ini dilakukan serentak bersama 961 kepala daerah lainnya, yang terdiri dari 33 Gubernur dan Wakil Gubernur, 363 Bupati dan 362 Wakil Bupati, serta 85 Walikota dan Wakil Walikota.
Mohamad Rizal Intjenae-Samuel Yansen Pongi menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program-program pembangunan di Sigi yang telah digagas oleh Mohamad Irwan sebagai pendahulunya.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Sigi yang telah memberikan kepercayaan kepada kami,” ungkap Mohamad Rizal Intjenae Rizal didampingi Samuel Yansen Pongi menggelar acara ramah tamah di Grand Picasso Hotel Kebon Kacang 9, Jakarta Pusat.
Acara ini dihadiri Wakil Ketua MPR RI Abchandra Akbar Supratman, para OPD lingkup Pemkab Sigi, jaringan koalisi dan relawan, tim hukum Rizal-Samuel Pongi, anggota DPRD Sigi, perwakilan masyarakat Sigi, serta keluarga.
Ia juga menyampaikan bahwa pihaknya telah berdiskusi dengan beberapa kepala daerah di Sulawesi Tengah terkait pengembangan sektor pertanian hortikultura, yang sejalan dengan visi-misi mereka.
“Kami juga ucapkan terima kasih kepada Bapak Mohamad Irwan Lapatta. Mari kita membangun Sigi yang lebih maju lagi dan lebih sejahtera,”tambah Rizal.
Sementara itu, Samuel Yansen Pongi menekankan bahwa dukungan dari berbagai elemen masyarakat sangat penting untuk keberhasilan kepemimpinan mereka.
“Kami tidak bisa bekerja sendiri. Sinergi antara pemerintah daerah dan masyarakat akan menjadi kunci keberhasilan pembangunan berkelanjutan di Sigi,”kata Samuel.
Acara ramah tamah berlangsung penuh kehangatan dan menjadi momen bagi Rizal Intjenae dan Samuel Yansen Pongi untuk berinteraksi langsung dengan berbagai pihak yang telah mendukung perjuangan mereka dalam Pilkada Sigi 2024 lalu.
Dalam amanatnya, Presiden Prabowo Subianto didampingi Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka menyampaikan ucapan selamat dan mengingatkan bahwa kepala daerah yang dilantik telah menerima amanah dari rakyat.
“Hari ini adalah momen bersejarah bagi Indonesia. Untuk pertama kalinya, kita melantik secara serentak 961 kepala daerah dari 481 daerah di seluruh Indonesia. Ini mencerminkan kebesaran bangsa kita serta demokrasi yang dinamis dan berjalan dengan baik,” ujar Prabowo.
Presiden juga menegaskan bahwa kepala daerah yang terpilih harus menjadi pelayan rakyat dan bekerja untuk kepentingan masyarakat, tanpa memandang latar belakang politik, agama, maupun suku.
“Tugas kita adalah berjuang untuk kesejahteraan rakyat. Walaupun kita berasal dari latar belakang yang berbeda, kita semua adalah bagian dari keluarga besar Nusantara, Republik Indonesia, Merah Putih, dan Bhineka Tunggal Ika. Kita berbeda-beda, tetapi kita tetap satu,”tegasnya.
Sebelum prosesi pelantikan, para kepala daerah mengikuti kirab yang dipimpin Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, bersama dua Wakil Menteri menuju tempat pelantikan di Istana Negara.
Pelantikan ini didasarkan pada Keputusan Presiden Nomor 15P dan 24P Tahun 2025 tentang Pengesahan Pengangkatan Gubernur dan Wakil Gubernur masa jabatan 2025-2030, serta Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 100.2.1.3-1719 Tahun 2025 tentang Pengesahan Pengangkatan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah hasil Pilkada Serentak 2024.
Pelantikan itu dihadiri Menteri Kabinet Indonesia Maju, Ketua DPRD dari seluruh Indonesia, serta tamu undangan lainnya.
Pada agenda selanjutnya, Bupati dan Wakil Bupati Sigi, Mohamad Rizal Intjenae dan Samuel Yansen Pongi, bersama kepala daerah lainnya, akan mengikuti Retret Kepemimpinan di Lembah Tidar, Akademi Militer (Akmil) Magelang. Program ini berlangsung delapan hari, mulai 21 hingga 28 Februari 2025, sebagai bagian dari pembekalan kepemimpinan Nasional.***